Search

Home / Aktual / Ekonomi

Mirae Asset Gelar Edukasi Hadapi LK Quartal Ke-3

   |    28 September 2019    |   14:57:40 WITA

Mirae Asset Gelar Edukasi Hadapi LK Quartal Ke-3
Roger MM selaku Head of Investment Information Mirae Asset saat di wawancarai awak media, Denpasar, Sabtu (28/9).( Foto: PodiumNews)

DENPASAR,PODIUMNERWS.com - PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia adalah perusahaan investasi dengan layanan seperti Pialang Saham (Perdagangan Online dan Offline), MAXFUND (Platform Perdagangan Reksa Dana Online), dan Investasi Perbankan, menggelar program edukasi investasi dan transaksi saham dengan tema “Strategi Menghadapi LK Q3 (Laporan Keuangan Quartal ke-3)”, Hotel Amaris, Jl. Teuku Umar No 139, Denpasar, Bali, Sabtu (28/9).

Dalam kesempatan kali ini Roger MM selaku Orator dan juga Head of Investment Information Mirae Asset menjelaskan bahwa kegiatan seminar dan edukasi tentan investasi dan transaksi saham merupakan program rutin Mirae Asset untuk nasabah di seluruh Indonesia.

“Ini memang program rutin Mirae Aseet untuk nasabah, kita selalu kasih servis ke semua kliean di seluruh Indonesia, baik berupa edukasi ataupun seminar setiap minggu. Jadi setiap minggu kita kasi edukasi free buat kostumer kita di semua cabang,” jelasnya.

Sedangkan agenda di Bali kali ini menurutnya bagian dari upaya memberikan pelayanan maksimal kepada nasabah untuk membina dan memberikan informasi tentang peluang dalam menghadapi laporan keuangan quartal ke-3 mendatang.

“Agenda sekarang di Bali ini, dalam rangka mempersiapkan laporan keuangan quartal ke 3. Karena setiap laporan keuangan keluar, itu opportunity buat nasabah untuk memperoleh profit. Dan kuartal ketiga itu nanti rilisnya di pertengahan Oktober-November. Untuk itu kita kasih informasi dan edukasi ke nasabah,” ungkapnya.

Selanjutnya ia mengaku senang dengan kondisi di Bali. Menurutnya , masyarakat Bali memiliki ketertarikan dan antusias yang besar terhadap dunia Traiding dengan keinginan belajar yang tinggi juga.

“Saya sangat suka karena peserta antusiasnya gede banget. Kalau bikin acara selalu ramai dan kuota pesertanya penuh. Dua tahun lalu juga seperti itu waktu di nusa dua. Antusias belajarnya itu tinggi kalau di Bali,” pungkasnya.

Di lain sisi, Dharmayasa selaku Presiden SERSAN salah satu komunitas Traider di Bali memaparkan dengan adanya acara seperti ini dapat mebuat para pelaku investasi dan transaksisaham dapat saling bertukar informasi dan berbagi ilmu kepada yang lain.

“Karena di bali ini traidernya haus pengetahuan tentang investasi dan transaksi saham. Jadi kami dari komunitas ingin berbagi ilmu dengan kawan-kawan traider lainnya,” ungkapnya.

Selain itu ia juga berharap agar agenda seminar dan edukasi tentang Trading dapat sering dilakukan khususnya di Bali mengingat peminat masyarakat yang semakin besar.

“Tujuan kami dengan komunitas kesini untuk Mendapatkan materi dari mirae dan kami berharap pihak mirae bias melakukan kegiatan seperti ini (edukasi investasi dan transaksi saham) minimal satu tahun 2 kali di Bali,” harapnya. (RIS/PDN)


Baca juga: Tembus Pasar Eropa, Beras Organik Banyuwangi Diminati Amerika dan China