Search

Home / Aktual / Ekonomi

Ny. Putri Koster Optimis Jajanan Bali Mampu Digemari Turis Mancanegara

   |    30 Mei 2020    |   21:31:23 WITA

Ny. Putri Koster Optimis Jajanan Bali Mampu Digemari Turis Mancanegara
Ny. Putri Koster

DENPASAR, PODIUMNEWS.com - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Bali Ny. Putri Suastini Koster apresiasi pelatihan teknik pembuatan jajanan pasar dan strategi pemasaran online melalui media sosial, Sabtu (30/5) di Denpasar.

Kegiatan yang digelar Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Bali dan dengan Perkumpulan Perempuan Wirausaha Indonesia (PERWIRA) dimaksudkan membangkitkan kreatifitas teknik pembuatan jajanan Bali di tengah pandemi COVID-19 dan menjelang penerapan new normal.

Menurut Ny. Putri Koster, daerah Bali memiliki jenis jajanan khas dengan cita rasa tinggi. Bila sektor pariwisata telah kembali menggeliat, ia berharap jajanan Bali disuguhkan bagi turis mancanegara.

Pihaknya pun mengaku sangat optimis para turis asing itu pada nantinya akan menggemari jajanan khas Bali. "Jangan hanya disuguhi apa yang sudah ada di negara asal mereka. Sebagai daerah seni, harus ada sentuhan seni dalam pengolahan jajanan Bali, karena apapun yang didasari seni akan berhasil," ucapnya.

Di sisi lain ia juga berharap pelaku usaha kuliner jajanan Bali tak berkecil hati menghadapi tantangan dampak pandemi COVID-19. Sebab keterbatasan interaksi dengan konsumen bisa disiasati dengan pemanfaatan teknologi informasi.

"Gunakan media sosial untuk mempromosikan berbagai produk yang dibuat," sarannya.

Sementara itu, Ketua PERWIRA Bali AA. Putri Puspawati berharap para peserta dapat menularkan keahlian teknik pembuatan jajanan pasar kepada yang lain.

Dalam pelatihan ini diperagakan teknik dan cara praktis pembuatan aneka jajanan pasar khas Bali seperti roti kukus, jaje injin, bantal, pisang rai dan lainnya. (ISU/PDN)


Baca juga: Bupati Giri Prasta Ajak Sekaa Teruna Wujudkan Desa Wisata Pangsan