Search

Home / Aktual / Olahraga

PERSIS Tak Remehkan Bali United

Editor   |    06 Maret 2025    |   00:50:00 WITA

PERSIS Tak Remehkan Bali United
Pelatih Kepala PERSIS, Ong Kim Swee dan Cleylton Santos saat jumpa pers, Rabu (5/3/2025) di Solo. (persissolo)

PODIUMNEWS.com - Pelatih Kepala PERSIS, Ong Kim Swee mengaku telah mempersiapkan anak asuhnya dengan baik untuk menghadapi tim tamu Bali United, pada Kamis (6/3/2025) di Stadion Manahan, Solo.

Sebab, Pelatih akrab disapa OKS ini tak ingin meremehkan tim berjulukan Serdadu Tridatu asal Pulau Dewata itu, meski anak asuhnya meraih kemenangan meraih kemenangan pada pekan ke-25.  

Untuk menghadapi laga pekan ke-26 BRI Liga 1 2024/2025 ini, OKS berharap anak asuhnya mampu mempertahkan penampilan terbaik mereka di hadapan suporter sendiri sebagai tuan rumah.

“Hasil dari pertandingan yang lalu melawan Borneo pasti memberi kita keyakinan lebih, terutama dari segi moral dan kepercayaan untuk kita terus mempertahankan performa. Namun kita tidak boleh memandang rendah Bali United, di mana mereka merupakan tim yang cukup konsisten. Kita harus berada dalam keadaan terbaik demi memastikan tidak kehilangan poin di Manahan,” kata OKS saat Sesi Pre-Match Press Conference, Rabu (5/3/2025) di Solo.

OKS juga mengungkapkan bahwa para pemainnya sedang berada dalam situasi optimal meskipun jadwal kompetisi yang padat.

“Semua pemain berada dalam keadaan yang cukup baik, namun kita hanya berlatih selama dua hari. Kita baru saja pulang dari Borneo dan memulai latihan kemarin malam, dan hari ini. Positifnya, tidak ada pemain yang mengalami cedera,” terang OKS.

Menanggapi upaya tim memperbaiki kualitas penyelesaian akhir, OKS memberikan penjelasan bahwa tim sudah mengusahakan berbagai rencana untuk mencapai gol yang diinginkan.

“Kita bukan saja mengharapkan daripada segi shooting atau finishing dari jarak jauh, tetapi kita harus mempunyai berbagai cara untuk memastikan kita mendapatkan gol. Ada kalanya hal yang kita inginkan tidak terjadi, tetapi kita harus mencoba. Bukan saja dari segi shooting, tapi dari segi variasi serangan,” jelasnya. (adi/suteja)


Baca juga: Porsenijar Badung Lombakan 31 Cabor dan 18 Seni