Search

Home / Muda / Kampus

Parwata Sebut Peran Pemkab Badung Majukan Undhira

Editor   |    03 Januari 2024    |   20:42:00 WITA

Parwata Sebut Peran Pemkab Badung Majukan Undhira
Ketua DPRD Badung, I Putu Parwata bersama Ketua YDP, Ketut Siaga Waspada yang penyerahan buku Program Kerja Dan Alokasi Anggaran Undhira Untuk Tahun 2024, Rabu (3/1/2024) di Mangupura. (foto/adi)

MANGUPURA, PODIUMNEWS.com – Ketua DPRD Badung Putu Parwata menyebutkan peran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung terhadap kemajuan Universitas Dhyana Pura (Undhira).

Hal itu disampaikan Parwata saat menghadiri pelaksanaan Ibadah Pembukaan Tahun 2024 yang digelar Panitia Natal Keluarga Besar Yayasan Dhyana Pura (YDP), Rabu (3/1/2024) di Mangupura.

Parwata mengapresiasi berbagai kemajuan diraih kampus swasta terletak di Dalung, Kecamatan Kuta Utara Badung tersebut. Menurutnya hal itu berkat kolaborasi yang baik dari pihak yayasan, rektorat dan civitas akademika kampus setempat.

Tentu, lanjut Parwata, hal itu juga tak lepas dari dukungan diberikan berbagai pihak termasuk pemerintah terutama Pemkab Badung.     

“Berdirinya Fakultas Kedokteran (FK) Undhira tidak bisa lepas dengan Pemkab Badung, sebagai pemberi rekomendasi untuk mengajukan izin ke Pusat. Kerja sama dengan Rumah Sakit (RS) Mangusada Badung, juga sudah tertuang dalam MoU,” kata Parwata.

Hal ini, menurut Parwata, menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Badung selalu hadir untuk memajukan bidang pendidikan mulai pendidikan dasar sampai pendidikan tinggi di wilayahnya.

Terbukti, pengalokasian anggaran 20 persen dari APBD Badung yang diprioritaskan untuk bidang pendidikan sesuai amanat UU. Selain itu juga didasari semangat membangun pendidikan unggul bagi masyarakat Badung. Yang kemudian mendorong Undhira mendapatkan perhatian khusus dari Pemerintah Kabupaten Badung.

“Undhira satu-satunya PTS (Pendidikan Tinggi Swasta) terbaik di Kabupaten Badung, juga tidak lepas dari perhatian Pemkab Badung. Misalnya pembangunan Laboratorium FK Undhira digelontor hibah sebesar Rp5 miliar,” sebut Politisi PDI Perjuangan itu.

Selanjutnya ia mengingatkan, menapaki tahun 2024 agar Undhira dapat lebih meningkatkan mutu pendidikan tinggi. “Sudah saatnya Undhira terus tumbuh dalam membangun pendidikan yang unggulan dan melayani masyarakat dengan baik,” ujarnya. (adi/sut)

 


Baca juga: Mahasiswa Diminta Menjadi Pelopor Pemilih Cerdas