Search

Home / Aktual / Politik

Dirga Yusa akan Kembangkan Abiansemal sebagai Desa Ternak

   |    05 Februari 2019    |   17:03:11 WITA

Dirga Yusa akan Kembangkan Abiansemal sebagai Desa Ternak
I Nyoman Dirga Yusa

BADUNG, PODIUMNEWS.com - Calon Legislatif (Caleg) DPRD Badung Daerah Pemilihan (Dapil) Abiansemal dengan nomor urut 1, I Nyoman Dirga Yusa merancang program akan menjadikan wilayah di Badung Tengah itu sebagai kawasan desa ternak.

Dengan begitu, kata Caleg dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan ini, kesejahteraan peternak khususnya ternak babi di daerah Abiansemal akan lebih meningkat tajam.

"Saya sudah siapkan konsepnya. Ini sudah tertuang dalam visi misi saya," tegas Dirga Yusa kepada Podiumnews.com di Badung, Selasa (5/2/2019).

Nantinya pembangunan desa ternak tersebut akan menggunakan dana hibah yang berasal dari APBD Kabupaten Badung. "Biasanya dana hibah lebih banyak menyentuh pembangunan infrastruktur, tapi kali ini saya akan gunakan untuk pemberdayaan ekonomi kerakyatan," terangnya.

Pilihan program Desa Ternak ini karena pihaknya melihat potensi daerah Abiansemal yang selain sebagian masyarakatnya adalah petani, juga didominasi berprofesi sebagai peternak. Selain itu pembangunan bidang infrastruktur di bawah kepemimpin Bupati Giri Prasta sudah sangat jauh membaik.

"Hanya saja potensi itu selama ini belum dikembagkan secara optimal, sehingga belum mampu terlalu signifikan mampu meningkatkan kesejahteraan peternak di sini," sebutnya.

Selanjutnya, Wakil Ketua Komisi II DPRD Badung ini menerangkan bahwa program Desa Ternak ini nantinya akan dikelola dengan sistem manajemen dan pengolahan industri modern.

"Iya dengan membangun seperti sistem perusahaan. Kami akan rancang konsepnya mulai hulu ke hilir. Yang kita jual nanti dalam bentuk daging babi. Dan kami akan siapkan bagaimanan sistem pengemasan samping branding serta pemasarannya," jelasnya.

Diharapkan dengan lebih menekankan dalam bentuk penjualan daging babi akan memberikan nilai lebih terhadap peternak.

"Jadi kami yang dipasarkan nantinya dalam bentuk produk jadi. Ini akan mampu memberikan memberikan multiplayer effect. Misalnya akan mampu membuka kesempatan kerja terhadap masyarakat sekitar," tutupnya. (ISU/PDN)


Baca juga: Mantan Tokoh Golkar Made Sudiana Merapat ke KBS-ACE. Inilah Alasannya