GIANYAR, PODIUMNEWS.com - Skuad Bali United FC intensifkan persiapan jelang lawatan menantang Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Jumat (18/4/2025). Anak asuh Stefano Cugurra menggelar latihan pagi di Bali United Training Center, Gianyar, Selasa (15/4/2025). Pelatih asal Brasil yang akrab disapa Teco ini mengungkapkan alasan pemilihan waktu latihan. "Latihan dilaksanakan pagi hari agar pemain punya waktu recovery lebih sebelum kami berangkat laga away," ujarnya. Pertandingan ini menjadi ujian berat bagi Serdadu Tridatu yang tengah dalam tren negatif tanpa kemenangan dalam enam laga terakhir. Mereka kini berada di peringkat ke-9 dengan 41 poin, berbanding jauh dengan Persib yang kokoh di puncak klasemen dengan 58 poin. Pada pertemuan pertama musim ini di Stadion Kapten I Wayan Dipta, kedua tim bermain imbang 1-1. Gol Rahmat Arjuna sempat membawa Bali United unggul sebelum disamakan Gustavo Franca di penghujung laga. Namun, kenangan pahit musim lalu saat Bali United dihajar 3-0 di Bandung pada babak final Championship Series tentu masih membekas. Pertanyaan besar kini adalah, mampukah Ricky Fajrin dan kolega memutus tren buruk dan menjegal Persib di kandangnya? Atau justru Maung Bandung semakin perkasa di puncak klasemen, melanjutkan mimpi meraih gelar juara secara beruntun? Pertarungan sarat gengsi ini layak dinantikan. (adi/suteja)