Podiumnews.com / Aktual / Olahraga

Dua Pejabat Tabanan Turun Ring di Singasana Boxing

Oleh Nyoman Sukadana • 16 November 2025 • 18:40:00 WITA

Dua Pejabat Tabanan Turun Ring di Singasana Boxing
Bupati Sanjaya menyerahkan medali kepada dua pejabat yang tampil dalam laga ekshibisi Singasana Boxing HUT Singasana. (foto/adi)

TABANAN, PODIUMNEWS.com - Dua pejabat Pemerintah Kabupaten Tabanan turun ke ring dalam laga ekshibisi Singasana Boxing yang digelar pada rangkaian perayaan HUT ke 532 Kota Singasana di Lapangan Alit Saputra Tabanan, Sabtu (15/11/2025). Aksi keduanya menyedot perhatian pengunjung dan menjadi pusat sorotan dalam gelaran hiburan sehat yang berlangsung meriah itu.

Acara resmi dibuka oleh Bupati Tabanan  I Komang Gede Sanjaya, didampingi Wakil Bupati Tabanan I Made Dirga, Sekretaris Daerah I Gede Susila, para asisten dan kepala perangkat daerah. Ribuan warga terlihat memadati area untuk menikmati pertandingan dan rangkaian acara hiburan.

Singasana Boxing menjadi simbol kedekatan pemerintah dengan masyarakat, menghadirkan tontonan yang tidak hanya rekreatif tetapi juga sarat sportivitas dan pesan kebersamaan.

Pertandingan ekshibisi yang menjadi puncak perhatian publik mempertemukan dua pejabat daerah: Kepala Pelaksana BPBD Tabanan I Gede Giri Nugraha dan Kepala Dinas Kebudayaan Tabanan yang juga Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pertanian, I Made Subagia. Keduanya tampil penuh percaya diri meski kegiatan sehari-harinya jauh dari dunia tinju.

Bupati Sanjaya menyampaikan apresiasi atas keberanian kedua pejabat tersebut. Menurutnya, partisipasi mereka menunjukkan bahwa semangat sportivitas dapat hadir dalam berbagai bidang, termasuk birokrasi. “Meskipun jabatan mereka jauh dari ring tinju, malam ini mereka menunjukkan keberaniannya demi memberikan hiburan terbaik bagi masyarakat. Ini simbol bahwa olahraga menyatukan kita semua,” ujar Sanjaya.

Politisi asal Desa Dauh Pala ini juga menambah kehangatan suasana dengan humor khasnya. Ia menyebut Kepala BPBD I Gede Giri Nugraha sebagai “ayamnya Bupati” dan menjanjikan hadiah satu juta rupiah jika memenangkan pertandingan. Sementara itu, Wakil Bupati I Made Dirga menunjuk I Made Subagia sebagai “ayamnya” dan menyiapkan hadiah lima ratus ribu rupiah. Candaan itu memancing tawa dan tepuk tangan meriah dari masyarakat.

Laga ekshibisi berlangsung singkat namun mendapat sorakan semangat dari penonton. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pertandingan lanjutan, sesi hiburan, dan interaksi antara masyarakat dan pimpinan daerah. Suasana akrab dan penuh kegembiraan berlangsung hingga acara berakhir.

Bupati Sanjaya menegaskan bahwa Singasana Boxing merupakan bagian penting dalam rangkaian perayaan HUT ke 532 Kota Singasana yang mengusung tema Mula Jayaning Singasana. Ia berharap kegiatan hiburan sehat semacam ini dapat memperkuat karakter masyarakat, mempererat sinergi antara pemerintah, komunitas olahraga, serta generasi muda.

“Peringatan HUT Singasana bukan sekadar selebrasi, tetapi momentum meneguhkan komitmen kita bersama dalam membangun Tabanan yang maju. Melalui kegiatan olahraga dan hiburan seperti ini, kita perkuat kebersamaan dan identitas daerah,” pungkasnya.

Acara ditutup dengan tepuk tangan panjang masyarakat yang menikmati keseluruhan rangkaian perayaan. Singasana Boxing diharapkan menjadi agenda rutin yang dapat terus memberikan manfaat dan menghadirkan hiburan sehat bagi warga Tabanan.

(adi/sukadana)