Maling Helm di Kampus ISI Bali Ditangkap Polisi
DENPASAR, PODIUMNEWS.com – Tim Opsnal Unit Reskrim Polsek Denpasar Timur (Dentim) berhasil mengungkap kasus pencurian helm di areal parkir Kampus ISI Bali, Jalan Nusa Indah, Denpasar. Pelaku berinisial MZ (31) ditangkap beserta barang bukti hasil kejahatannya.
Kapolsek Dentim Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H.,M.H. mengatakan, hilangnya helm dilaporkan pemiliknya, seorang mahasiswa. Ia kehilangan helm KYT NFJ beserta alat intercom di area parkir kampus, Selasa (16/9/2025) lalu. Berdasarkan rekaman CCTV, terlihat seorang pria menggunakan jaket abu-abu mengambil helm yang tergantung di sepeda motor korban.
Atas laporan tersebut, Tim Opsnal Polsek Dentim dipimpin Kanit Reskrim Iptu I Nyoman Agus Putra Ardiana, S.H.,M.H., didampingi Panit Opsnal Iptu I Nyoman Padu segera menyelidiki dan mengidentifikasi pelakunya. Pelaku ditangkap tak jauh dari lokasi kejadian.
Dari hasil interogasi, pelaku MZ mengakui perbuatannya dan menjelaskan bahwa helm curian tersebut telah dijual seharga Rp300.000. Uangnya digunakan untuk kebutuhan sehari-hari. Polisi juga berhasil mengamankan barang bukti berupa helm KYT NFJ warna merah silver berikut intercom yang terpasang di dalamnya.
"Pelaku sudah diamankan di Mapolsek Denpasar Timur untuk proses hukum lebih lanjut. Kami juga terus mengingatkan masyarakat agar lebih berhati-hati dalam menjaga barang berharga, terutama saat memarkir kendaraan," tegas Kapolsek.
Atas kejadian ini, korban mengalami kerugian sekitar Rp2.050.000. Sementara itu, pelaku dijerat dengan pasal tindak pidana pencurian sesuai dengan Undang-Undang yang berlaku.
(hes/k.turnip)