Search

Home / Aktual / News

Bali jadi Percontohan Berhasilnya Mitigasi Bencana di Daerah Wisata

   |    23 Mei 2022    |   18:35:00 WITA

Bali jadi Percontohan Berhasilnya Mitigasi Bencana di Daerah Wisata
Gubernur Koster

NUSA, PODIUMNEWS.com - Gubernur Bali Wayan Koster menyatakan bahwa ada beberapa program yang telah dilakukan di wilayahnya, yang bisa dijadikan contoh daerah lain dalam mitigasi bencana. Satu di antaranya adalah desa tangguh bencana.

"Sampai dengan Mei 2022 sudah terbentuk sebanyak 82 desa," kata Gubernur Koster dalam kegiatan Local Leaders Forum: Towards Inclusive, Safe, Resilient & Sustainable Cities pada Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) ke-7 di Nusa Dua Bali, Senin (23/5).

Tak hanya di tingkat desa, Pemprov Bali pun dikatakannya melakukan akselerasi di sektor pendidikan dengan membentuk satuan pendidikan siaga bencana. Telah ada sekitar 64 sekolah yang aktif melakukan berbagai kegiatan peningkatan kesiapsiagaan bencana.

Sosialiasi dan edukasi secara terus menerus juga digelar kepada seluruh masyarakat di Bali. Dilaksanakan latihan dan simulasi tanggap bencana secara rutin tanggal 26 setiap bulannya.

"Jadi setiap tanggal 26 kami laksanakan hari simulasi bencana," sebut Koster.

Selanjutnya, melakukan kajian-kajian resiko bencana sebagai dasar perencanaan pembangunan, dan pembinaan dan peningkatan kapasitas relawan bencana.

Pemprov Bali juga mendorong gelaran forum pengurangan resiko bencana termasuk menyiapkan tim reaksi cepat di beberapa wilayah. Termasuk program bantuan sosial untuk korban bencana, peringatan dini bencana tsunami dan serifikasi kesiapsiagaan.

Dikatakan Koster, sistem peringatan dini bencana juga ada di sembilan titik di wilayah Bali. Termasuk penguatan sarana prasarana, serta antisipasi dini bencana gunung api.

Pada GPDRR 2022, Indonesia berperan dalam pengurangan risiko bencana di dunia. Perhelatan yang berpusat di kawan Nusa Dua Bali ini sekaligus menjadi momentum untuk mempromosikan kebangkitan pariwisata Indonesia.

Sekedar informasi, dengan kesiapan infrastruktur serta nilai-nilai kearifan lokal terkait kebencanaan, Bali diharapkan menjadi salah satu daerah percontohan penanggulangan bencana di daerah wisata.

Hal tersebut meliputi, bagaimana Bali membangun sistem, memberikan edukasi kesiapsiagaan bencana kepada publik, yaitu penduduk lokal dan juga wisatawan asing.

Pada tahap awal, rencananya konsep tersebut, selain Bali, akan diterapkan di lima destinasi wisata prioritas lainnya. Setelah itu akan ditambah di beberapa daerah yang memang sudah menjadi daerah pariwisata dengan kunjungan wisatawan yang cukup tinggi. (Ady)

 


Baca juga: Bupati Tabanan Cek Suasana Ruang Kerja Pegawai