Search

Home / Aktual / Pemerintahan

Bupati Tabanan Serukan Jaga Bersih Fasilitas Publik

Editor   |    25 April 2025    |   15:28:00 WITA

Bupati Tabanan Serukan Jaga Bersih Fasilitas Publik
Bupati Sanjaya pimpin Jumat Bersih di Lapangan Alit Saputra, Tabanan, pada Jumat (25/4/2025). (foto/adi)

TABANAN, PODIUMNEWS.com – Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya secara langsung memimpin kegiatan Jumat Bersih di Lapangan Alit Saputra, Tabanan, pada Jumat (25/4/2025), sekaligus menyerukan pentingnya menjaga kebersihan fasilitas publik.

Kegiatan yang diawali dengan gerak jalan santai dari Kantor Bupati menuju Lapangan Alit Saputra ini diikuti oleh Wakil Bupati, I Made Dirga, Sekda beserta jajaran, dan seluruh pegawai di lingkungan Pemkab Tabanan.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Sanjaya memimpin peninjauan ke berbagai fasilitas publik, termasuk Kantor Perumda Dharma Santika, Pasar Taman Sari, Taman Perjuangan Singasana, serta sarana dan prasarana di Lapangan Alit Saputra.

Kegiatan ini menjadi wadah evaluasi kondisi fasilitas umum dan penegasan akan pentingnya kebersihan lingkungan.

Usai peninjauan, seluruh peserta Jumat Bersih terlibat dalam aksi bersih-bersih di kawasan Lapangan Alit Saputra. Sambil bergotong-royong membersihkan area lapangan, Bupati Sanjaya menyampaikan bahwa kegiatan ini akan rutin dilaksanakan untuk membangun budaya bersih.

“Kebersihan adalah esensi dari pelayanan publik. Untuk mewujudkan Tabanan yang maju dan sejahtera, kita harus memulainya dengan menjaga kebersihan lingkungan,” tegasnya.

Bupati Sanjaya juga menekankan bahwa fasilitas publik adalah aset bersama yang harus dijaga oleh seluruh pihak, baik pemerintah maupun masyarakat.

Ia menghimbau agar kesadaran akan kebersihan terus diimplementasikan di lingkungan rumah maupun tempat kerja.

“Saya mengajak seluruh ASN dan masyarakat Tabanan untuk tidak hanya menjaga kebersihan, tetapi juga menggunakan fasilitas umum dengan penuh tanggung jawab. Mari kita rawat bersama aset kita ini,” tambah Bupati Sanjaya.

Kegiatan Jumat Bersih ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat gotong-royong dan cinta lingkungan di masyarakat Tabanan. Bupati Sanjaya bahkan terlihat berbaur dan bermain basket bersama warga dengan penuh keakraban.

Aksi ini menjadi cerminan komitmen Pemkab Tabanan dalam memberikan pelayanan terbaik dan menciptakan ruang publik yang bersih, aman, dan nyaman dalam rangka mewujudkan Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani (AUM). (adi/suteja)


Baca juga: Jangan Sepelekan, Isu Rabies Sensitif terhadap Pariwisata