Search

Home / / News

Razia Balapan Liar Hanya Dapati Pemuda Nongkrong

   |    23 Januari 2023    |   16:55:00 WITA

Razia Balapan Liar Hanya Dapati Pemuda Nongkrong
Ilustrasi balapan liar (foto/sindonews)

DENPASAR, PODIUMNEWS.com – Gelar razia serentak antisipasi balapan liar dan kejahatan jalanan dilaksanakan Polsek Denpasar Barat dan Polsek Kuta, pada Minggu (22/1) malam, tak menemukan pelanggaran apapun. Hanya mendapati sejumlah pemuda tengah nongkrong di pinggir jalan.

Gelar razia Polsek Denpasar dipimpin Kapolsek Denpasar Barat Kompol I Gusti Agung Made Ari Herawan. Adapun wilayah razia berlangsung di seputaran Jalan Mahendradatta, Denpasar Barat.

Razia digelar hingga Senin (23/1) pagi itu tidak ditemukan aksi balapan liar. "Nihil balapan liar, hanya beberapa  anak muda yang kedapatan sedang berkumpul di pinggir jalan," kata Kompol IGA Made Ari Herawan, Senin (23/1) di Denpasar. 

Para anak muda berusia remaja kedapatan nongkrong hingga subuh itu diperiksa kelengkapan surat-surat kendaraan mereka oleh petuga. Selanjutnya, setelah tidak ditemukan pelanggaran, mereka lantas disuruh pulang ke rumah masing-masing.

"Kegiatan pengawasan wilayah pada malam hari hingga subuh akan terus ditingkatkan terutama di titik-titik rawan aksi balap liar," ujarnya.

Sedangkan razia di wilayah Kuta dipimpin Kapolsek Kuta Kompol Yogie Pramagita. Aparat kepolisian yang turun ke lapangan terdiri dari Unit Samapta, Lantas, dan Unit Tertutup. Tim ini mengendarai kendaraan roda dua dan empat melaksanakan patroli di Jalan Sunset Road, Kuta, lokasi yang rawan balapan liar.

Sementara itu, Kapolresta Denpasar Kombespol Bambang Yugo Pamungkas menjelaskan, peningkatan pelaksanaan patroli diharapkan akan meningkatkan situasi keamanan hukum di daerah Kuta.

"Harapannya aksi balap liar atau gangguan kamtibmas lainnya dapat dicegah serta diminimalisir. Saya ajak masyarakat untuk sama-sama jaga Kamtibmas. Kini perekonomian Bali sedang mulai naik," ujarnya. (hes/sut)

 

 


Baca juga: Kapolri Umumkan Irjen Ferdy Sambo Jadi Tersangka