Search

Home / Aktual / Sosial Budaya

Sanjaya: Pengabenan Masal Jadi Tren yang Sangat Baik

   |    21 Maret 2022    |   19:24:00 WITA

Sanjaya: Pengabenan Masal Jadi Tren yang Sangat Baik
Bupati Tabanan beserta rombongan saat menghadiri Karya Atiwa-tiwa (ngaben massal) di Desa Adat Ole, Desa Marga Dauh Puri, Tabanan, Senin (21/3). ( Foto: doc.podiumnews.com)

TABANAN, PODIUMNEWS.com – Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya menilai tren karya pengabenan massal menjadi hal yang baik dilakukan oleh masyarakat. Menurutnya, hal itu dapat meningkatkan gotong royong dan meringankan dalam segi pembiayaan.

“Pelaksanaan Pengabenan masal ini menjadi tren yang sangat baik. Termasuk di puri-puri yang ada di kabupaten Tabanan, sudah lumrah melaksanakan ngaben bersama,” kata Bupati saat menghadiri Karya Atiwa-tiwa (ngaben massal) di Desa Adat Ole, Desa Marga Dauh Puri, Tabanan, Senin (21/3).

“Saya di Pemkab Tabanan, sekali lagi memberikan apreasiasi dan saya yakini, Bendesa adat dan tokoh manggala karya ini, dalam membangun pasti sudah didasari rasa gotong-royong,” imbuhnya.

Ngaben massal itu dilakukan dengan jumlah biaya sebesar Rp 150 juta. Dikumpulkan oleh peserta berjumlah 30 sawa dan 1 ngelangkir, dan 10 orang metatah dengan iuran masing-masing sebesar 3 juta rupiah. Sisa biaya dikumpulkan melalui iuran warga.

“Biaya yang sangat terjangkau bagi masyarakat, di mana pelaksanaan konsep yadnya dinilai sama mulianya,” ujar Bupati.

Sanjaya juga menekankan bahwa pembangunan di masyarakat harus selaras dengan pemerintah, guna percepatan terwujudnya Visi Tabanan.

“Guna membangun keseimbangan, keharmonisan jagat lingkungan, manusia, krama dan budayanya” katanya. (RIS/PDN)


Baca juga: NUSA DUA CIRCLE, Mega Proyek ‘Gagal’. Benarkah Perusahaan dan Orang-Orang yang Terlibat Didalamnya Juga Bermasalah? (BAG: 1)