Search

Home / Aktual / Olahraga

Tiga Muda Bali United Ukir Sejarah di Piala Dunia U-17

Editor   |    15 April 2025    |   16:10:00 WITA

Tiga Muda Bali United Ukir Sejarah di Piala Dunia U-17
Tiga pemain muda berbakat Bali United, yakni Putu Panji Apriawan, Ida Bagus Putu Cahya, dan Putu Ekayana Yoga Pratama menjadi bagian penting Timnas Indonesia U-17 lolol Piala Dunia U-17 2025 di Qatar. (baliutd)

DENPASAR, PODIUMNEWS.com - Tiga pemain muda berbakat Bali United mencatatkan tinta emas dalam sejarah sepak bola Indonesia. Putu Panji Apriawan, Ida Bagus Putu Cahya, dan Putu Ekayana Yoga Pratama menjadi bagian penting dari Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-17 yang memastikan diri tampil di Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.

Kepastian ini diraih Garuda Muda setelah tampil gemilang di Piala Asia U-17 2025. Meskipun langkah mereka terhenti di babak perempat final usai takluk dari Korea Utara pada Senin (14/4/2025) malam, keberhasilan menjuarai Grup C dengan mengungguli Korea Selatan, Yaman, dan Afganistan sebelumnya telah mengamankan tiket ke pentas dunia. Sesuai regulasi, juara dan runner-up grup di Piala Asia U-17 berhak melaju ke Piala Dunia U-17.

Kontribusi signifikan ditunjukkan oleh ketiga pemain muda Serdadu Tridatu ini. Bahkan, Putu Panji Apriawan didaulat menjadi kapten tim yang memimpin rekan-rekannya di lapangan. Prestasi membanggakan ini tak hanya mengharumkan nama bangsa, tetapi juga klub Bali United.

Salah satu pemain senior Bali United, Yabes Roni Malaifani, turut memberikan apresiasi dan pesan menyentuh kepada para juniornya.

"Ini menjadi sejarah yang luar biasa dibuat oleh pemain muda Bali United dan Timnas Indonesia U-17. Saya support mereka agar tetap semangat dan konsisten karena ini merupakan langkah awal berkarier di dunia sepak bola profesional," ujar Yabes Roni, Selasa (15/5/2025) di Gianyar.

Sebagai mantan pemain Timnas Indonesia U-19 era 2013, Yabes mengingatkan agar ketiga pemain muda tersebut tidak cepat berpuas diri dan terus belajar.

"Semoga mereka tidak cepat puas, tidak besar kepala dan tetap merendah, selalu belajar memperbaiki kesalahan dan juga bersaing secara sehat. Sehingga secara khusus tiga pemain muda Bali United bisa terus berkembang hingga menjadi pemain Bali United di masa depan dengan prestasi baru dan juga berprestasi bersama Timnas Indonesia berbagai usia di kompetisi berikutnya," harapnya.

Saat ini, Yabes Roni tengah fokus mempersiapkan diri bersama Bali United untuk menghadapi laga pekan ke-29 BRI Liga 1 2024/25 melawan tuan rumah Persib Bandung yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Jumat (18/4/2025) malam. Di tengah persiapan tim senior, kabar gembira dari para pemain muda ini tentu menjadi suntikan semangat tersendiri bagi keluarga besar Bali United. (adi/suteja)


Baca juga: Porsenijar Badung Lombakan 31 Cabor dan 18 Seni