Search

Home / Aktual / Gaya Hidup

5 Tempat Snorkeling Terbaik di Bali

Editor   |    09 Oktober 2023    |   22:39:00 WITA

5 Tempat Snorkeling Terbaik di Bali
Ilustrasi snorkeling. (pixabay/fajar99)

PULAU Bali dikenal memiliki banyak wisata pantai dengan pemandangan luar biasa.

Tidak hanya populer dengan pantainya yang indah, Bali juga memiliki banyak tempat yang bagus untuk snorkeling.

Beberapa spot di Bali memiliki pemandangan bawah laut yang sangat cantik.

Berikut lima rekomendasi tempat snorkeling terbaik di Bali:

  1. Nusa Penida

Nusa Penida adalah salah satu pulau di Bali yang memiliki banyak spot menarik. Ada banyak spot snorkeling menarik yang ada di Nusa Penida. Salah satunya adalah Manta Point and Crystal Bay.

  1. Tanjung Benoa

Bukan hanya terkenal dengan wahana airnya saja, Tanjung Benoa juga cocok untuk snorkeling.

Rekomendasi tempat snorkeling di Pulau Dewata selanjutnya adalah Pulau Menjangan. Terletak di Bali Barat, Pulau Menjangan menyimpan keindahan terumbu karang dan satwa laut yang beragam.

Tempat ini juga cocok untuk para pemula yang baru mau belajar snorkeling.

  1. Blue Lagoon

Tempat ini menjadi salah satu spot favorit para pecinta snorkeling saat berkunjung ke Bali. Perairan di sekitar Blue Lagoon cukup tenang untuk orang snorkeling.

  1. Pulau Serangan

Denpasar juga memiliki spot snorkeling yang menarik di Pulau Serangan. Spot ini sendiri mudah dijangkau karena tidak jauh dari Bandara Ngurah Rai.

Snorkeling di Pulau Serangan juga memberi kesempatan langsung bagi pelancong untuk melihat kehidupan penyu di bawah laut.

Pulau Penyu yang berada di sekitar Tanjung Benoa adalah tempat yang cocok untuk melihat lebih dekat biota laut. (devi/sut)


Baca juga: Mencintai Dua Orang Bukan Hal Tak Mungkin